Monday, August 26, 2019

jajanan pasar yang ada parutan kelapa

Ireng-Ireng
Image result for ireng-ireng

Ireng-ireng merupakan jajan tradisional yang bahan bakunya terbuat dari tepung beras dan hanya diproduksi di Prigen, Pasuruan. Disebut ireng-ireng karena warnanya yang hitam pekat dan memiliki cita rasa manis dan tekstur yang padat.Karena hanya diproduksi di Prigen dan diperjualbelikan di pasar setempat, Jajan Ireng-Ireng tidak banyak dikenal masyarakat luas. Hal ini sangat menyedihkan sekali mengingat Ireng-Ireng juga merupakan aset kearifan local yang seharusnya dijaga dan dipertahankan.

Related image
Bahan :
  • 0.5 kg Tepung Ganyong ( umbi Ganyong )
  • 1.5 ons Gula putih
  • 2 ons Gula aren
  • 8.5 gelas Air 
  • 2 sdm Air kapur
  • 1 ons Merang yang sudah di bersihkan
  • 2 sdm Daun pandan
  • 1/2 butir Kelapa ( parut )
  • 2 sendok Air daun pandan
Cara Pengolahan :
  • Merang di bersihkan di buang kulitnya, dibakar lalu ditumbuk dan diayak, selanjutnya di campur dengan tepung ganyong.
  • Gula aren, Gula pasir ditambah 1/2 gelas air direbus untuk juruh ( sirup gula ), jika sudah mendidih diaduk - aduk  diangkat dan disaring di wajan. 
  • Sisa air 6 gelas dibuat untuk jelu bahan tepung ganyong dan abu merang, jika sudah rata dicampur dengan air gula dan ditambah air kapur, air pandan, garam secukupnya, kemudian dijenang.
  • Selanjutnya di bungkus daun pisang seperti layaknya membuat lontong, kukus selama 30 menit, setelah dingin diiris setebal 1 cm.


No comments:

Post a Comment

Ongseng menjes

Bahan-bahan 1 papan  menjes 10 biji  petai, iris tipis 4 siung  bawang putih, cincang 5 siung  bawang merah...